World Terrorism Index 2024
World Terrorism Index 2024

Segera Terbit!!!!

World Terrorism Index (WTI) untuk Tahun 2024; yang juga menandakan diluncurkannya situs WTI. Baik laporan WTI maupun situs WTI merupakan upaya untuk menghadirkan data; tren; dan analisis mendalam terkait dinamika terorisme global sepanjang tahun 2024; yang turut mengacu pada penelitian dan database kami sejak tahun 2021.

Terorisme tetap menjadi salah satu ancaman utama terhadap keamanan; stabilitas; dan perdamaian dunia. Dengan pola yang terus berkembang; baik dalam taktik maupun motivasi; penting bagi masyarakat internasional untuk memahami konteks; penyebab; serta dampak dari aksi terorisme. WTI dan laporannya hadir untuk menyediakan gambaran komprehensif tentang tren global; regional; dan nasional yang bertujuan mendukung kebijakan berbasis data dalam memitigasi ancaman tersebut.

Tahun 2024 mencatat dinamika terorisme global yang terus berkembang; dengan sejumlah tren yang menunjukkan transformasi dalam pola operasi; jaringan; dan motivasi kelompok teroris. Meskipun intensitas serangan menurun di beberapa wilayah; ancaman tetap signifikan di banyak negara; terutama yang menghadapi konflik internal; ketidakstabilan politik; dan ketimpangan sosial WTI juga menampilkan antara lain : (i) tren global; (ii) wilayah dengan ancaman tertinggi (sampai terendah); (iii) tantangan dalam penanggulangan terorisme; dan (iv) Indonesia dalam konteks pencegahan dan pemberantasan terorisme di tahun 2024. Sepanjang tahun 2024; tantangan utama dalam melawan terorisme adalah kebutuhan untuk mengintegrasikan kebijakan keamanan tradisional dengan pendekatan inovatif berbasis teknologi; pendidikan; dan pemberdayaan masyarakat. Komunitas internasional harus meningkatkan kerjasama lintas negara untuk mengatasi ancaman global ini secara efektif. Tahun 2024 juga menegaskan bahwa pencegahan dan pemberantasan terorisme bukan hanya tugas negara; tetapi tanggung jawab bersama untuk menciptakan dunia yang lebih damai dan stabil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *